Article Detail
Circle Time Is The Best
Pendidikan merupakan aset penting bagi kemajuan anak bangsa. Berkaitan dengan hal tersebut, Kami berusaha mengaplikasikan dalam kegiatan pembelajaran yang menyenangkan bagi anak - anak. Pertumbuhan otak usia balita harus dikembangkan dengan pengalaman masa anak - anak yang menyenangkan dalam bentuk pembelajaran holistik integratif sehingga kondisi fisik anak menjadi bugar melalui kegiatan bermain sebelum belajar.
Sebelum kegiatan belajar setiap hari diadadakan circle time yang bertujuan memberikan semangat kepada peserta didik serta memotivasi supaya peserta didik dalam mengikuti kegiatan belajar penuh semangat dan berkarakter yang baik.
Circle time dilakukan setiap hari di hall KB - TK Santo Carolus, Pada pukul 07.00 - 07.30 diikuti oleh seluruh peserta didik dari TK A yang berjumlah 30 peserta didik. adapun kegiatan yang dilakukan yaitu : Bernyanyi, Bermain game, Riang Ria dan bercertia sederhana mengenai tema yang saat ini sedang dipakai dalam pembelajaran .
Seruu ya bisa bersekolah di KB - TK Santo carolus
Cerdas Berintegritas
-
there are no comments yet