Article Detail
Aksi Gemilang Anak-Anak TKA Santo Carolus Tarakanita Guncang Panggung Tunjungan Plaza 3
Surabaya, 22 Maret 2025 - Suasana meriah dan penuh semangat terasa di atrium Tunjungan Plaza 3, tempat para peserta didik TKA Santo Carolus Tarakanita Surabaya menampilkan pentas seni dalam rangkaian acara Era Fone Fair. Kegiatan ini tidak hanya bertujuan menghibur pengunjung mall, tetapi juga menjadi ajang promosi sekolah dan sarana pengembangan bakat serta karakter anak-anak sejak dini.
Acara dibuka dengan penampilan penuh semangat dari Tim Carlo’s Choir, yang beranggotakan 11 anak. Mereka membawakan lagu anak-anak legendaris "Naik Kereta Api". Suara merdu dan ekspresi ceria para peserta didik sukses memukau para penonton. Setelah itu, giliran Tim Traditional Dance yang melanjutkan penampilan dengan tarian khas Sunda, "Tokecang". Gerakan lincah dan energik anak-anak membuat suasana semakin semarak.
Kepala sekolah TKA Santo Carolus Tarakanita, Maam There, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya sekolah dalam menanamkan nilai Tarakanita Conviction, yaitu daya juang dan ketangguhan dalam menghadapi tantangan hidup. “Kami ingin anak-anak berani tampil di depan umum, belajar percaya diri, serta mengeksplorasi bakat dan potensi mereka. Pentas seni seperti ini menjadi wadah yang tepat untuk melatih mental dan kreativitas anak-anak,” ujar Maam There.
Selain dukungan dari pihak sekolah, para orang tua juga antusias menyaksikan penampilan anak-anak mereka. Salah satu orang tua siswa mengungkapkan rasa bangganya, “Kegiatan seperti ini sangat bagus untuk melatih keberanian anak-anak. Mereka belajar tampil di depan banyak orang, dan itu sangat bermanfaat untuk membangun kepercayaan diri sejak kecil.”
Kegiatan ini pun mendapat sambutan hangat dari para pengunjung mall. Banyak di antara mereka yang turut bernyanyi dan bertepuk tangan mengikuti alunan lagu serta irama tarian.
Dengan terselenggaranya acara ini, TKA Santo Carolus Tarakanita membuktikan bahwa pendidikan tidak hanya sebatas di dalam kelas. Pengembangan karakter, kreativitas, serta keberanian anak menjadi bagian penting dalam mendidik generasi muda. Semoga kegiatan serupa terus diadakan agar anak-anak semakin berani, percaya diri, dan siap menghadapi berbagai tantangan di masa depan.
Penulis: Chintiya
-
there are no comments yet