Article Detail
Laporan Perkembangan Kegiatan Komputer TK A dan TK B
Laporan Perkembangan Kegiatan Komputer TK A dan TK B
Semester I tahun ajaran 2014-2015
Semester I tahun ajaran 2014-2015
TK A
Anak-anak sudah bisa mengoperasikan komputer, mulai mengeser mouse kekiri dan kekanan serta menyalakan dan mematikan komputer. Menghitung jumlah masing-masing tumbuhan dan buah serta mengacak kata dan menjodohkan.
TK B
- Perkenalan bagian-bagian komputer, seperti: monitor, keyboard dan mouse. Kemudian bermain komputer mewarnai dengan menggunakan aplikasi buah.
- Mewarnai gambar polisi dengan waktu lima menit yang dilakukan oleh setiap siswa secara bergantian.
- Perkenalan huruf abjad dari A-Z. kemudian siswa diajak mengetik huruf dari A-Z dengan menggunakan aplikasi microsoft word.
- Belajar huruf abjad dari A –Z. Kemudian siswa diajak bermain sambil belajar dengan cara mengurutkan abjad yang hilang pada aplikasi baris huruf.
- Perkenalan angka dari 1-20. Kemudian siswa diajak bermain sambil belajar dengan mengurutkan angka yang hilang pada aplikasi baris angka.
- Mereview pelajaran minggu lalu. Kemudian siswa diajak menghitung benda dalam lingkaran dari angka 1-20.
- Siswa diajak bermain sambil belajar mengurutkan angka dari yang terkecil hingga yang terbesar agar menghasilkan suatu gambar.
- Siswa diajak bermain sambil belajar dengan memasangkan bangunan datar. Dari bangunan datar yang bentuknya kecil sehingga dapat membentuk bangunan yang lebih besar.
- Siswa diajak melatih kejelian mata dengan mencari sepuluh perbedaan dari dua gambar yang serupa namun tidak sama.
- Siswa diajak belajar menghitung jumlah tanaman yang ada dalam kotak.
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment