Article Detail
Payungku yang cantik
Musim hujan telah tiba, yuk sedia payung sebelum hujan..??️☂️
Kali ini anak-anak TK A diajak untuk berkreasi membuat payung dengan tehnik melipat. Melipat kertas merupakan salah satu bentuk kegiatan untuk melatih keterampilan motorik halus anak. Dibutuhkan konsentrasi yang baik, kesabaran, serta koordinasi yang baik juga antara mata dan tangan agar lipatan yang dihasilkan menjadi rapi.
Wajah anak-anak yang semula tampak serius dan penuh konsentrasi dalam membuat kreasi payung seketika berubah menjadi tersenyum ceria ketika payung buatan mereka sudah jadi. Semangat untuk mau mencoba dan melakukannya sendiri inilah yang kami tanamkan. Biarlah anak-anak ini berproses dan mengolah kemampuan mereka. Pada akhirnya mereka akan bangga dan puas dengan hasil karya tangannya sendiri.
Patut diacungi jempol ya usaha dan hasil karya tangan-tangan kecil mereka..
Semangat terus ya anak-anak..??
-
there are no comments yet