Article Detail
Sejak Usia Dini sudah dikenalkan Batik Produk Asli Indonesia, anak-anak dibiasakan mencintai Produk-produk Dalam Negeri.
Dalam rangka memperingati hari batik Nasional, KB-TK Santo Carolus dan semua karyawan mengenakan baju batik. Dalam kegiatan tersebut kelompok TK A-1 mengadakan beberapa kegiatan yang bertujuan untuk memperkenalkan bermacam-maam motif batik yang ada di Indonesia.
Kekayaan budaya yang dimiliki bangsa Indonesia sungguh luar biasa, warisan nenek moyang kita yang harus kita jaga dan kita lestarikan hingga sepanjang masa. Tanggal 2 Oktober yang ditetapkan sebagai Hari Batik Nasional berawal dari penetapan batik oleh UNESCO. Karena batik juga disukai oleh bangsa lain sepantasnya kita sebagai bangsa Indonesia juga wajib memperkenalkan sejak dini tentang batik kepada peserta didik.
Selasa, 2 Oktober 2018 peserta didik TK Santo Carolus kelompok A-1 belajar membuat batik secara sederhana dengan media tissu dan pewarna yang disebut batik jumputan, begitu antosiasnya mereka dalam mengerjakan tugas membatik secara berkelompok, mereka dengan tekun dan bersemangat dari proses mulai melipat tissu sampai menyelupkan pada pewarna sehingga tissu dapat diwarnai dengan selera peserta didik.
Dalam proses tersebut, perlu kesabaran karena tissu yang sudah dicelupkan kedalam pewarna harus di angin-anginkan supaya kering dan lipatan dapat dibuka secara perlahan, hasilnya sangat luar buasa dan indah peserta didik merasa bangga dengan hasil membatik secara sederhana.
Selain membatik, peserta didik juga diajak untuk berpose layaknya peragawan dan peraga wati yang profesional, dengan gayanya yang lucu, peserta didik bisa menghayati dan bangga memakai pakaian batik yang dikenakan.
Aku bangga menjadi anak Indonesia dan aku harus melestarikannya.
Red. C Dwi Susilastari
-
there are no comments yet