Article Detail
Kelas TK.A dan TK.B Mengenal Angka Rupiah Dengan Pembelajaran Menabung Secara Langsung di Bank.
Pembelajaran dengan tema pekerjaan kali ini mengangkat topik tentang pegawai bank. Agar pembelajaran tidak membosankan maka peserta didik diajak untuk mengamati dan berinteraksi langsung dengan para pegawai bank yang sedang melakukan pekerjaannnya.
Rabu, 23 Januari 2019, peserta didik TK A dan TK B secara bergantian mengikuti kegiatan pembelajaran di Bank Mandiri cabang DTC, Surabaya. Kedatangan para peserta didik disambut hangat oleh beberapa Staff dari Bank Mandiri. Sebelum kegiatan belajar dimulai, guru memberi pengarahan agar peserta didik dapat tertib selama mengikuti kegiatan pembelajaran. Setelah peserta didik duduk dengan tertib, barulah salah satu Staff dari bank Mandiri membuka acara dan memulai kegiatan.
Ibu Eka memulai kegiatan dengan mengenalkan bidang-bidang pekerjaan yang ada di bank, mulai dari security, customer service dan juga teller. Selain itu dikenalkan juga pada peserta didik pecahan uang mulai dari uang koin Rp. 100,- sampai dengan uang kertas pecahan 100.000,-. Disela-sela materi yang disampaikan diadakan pula kuis dengan hadiah snack yang sudah dipersiapkan oleh pihak bank bagi peserta didik yang dapat menjawab pertanyaan. Setelah sesi kuis kegitan dilanjutkan dengan praktek menabung. Peserta didik mendapat kesempatan satu-persatu menabungkan uang sebesar Rp. 10.000,- yang sudah dipersiapkan untuk ditabungkan ke rekening mereka masing-masing.
Menutup kegiatan, setelah menyampaikan ucapan terima kasih karena telah diberi kesempatan untuk belajar di bank para peserta didik berfoto bersama dengan seluruh staff dari Bank Mandiri.
Pembelajaran kali ini sungguh mengesankan karena para peserta didik tidak hanya mengenal profesi sebagai pegawai bank, mengenal bermacam pecahan uang rupiah dan mendapat pengalaman langsung menabung di bank.
Red. Theresia Lin
-
there are no comments yet