Article Detail
Belajar Kognitif dengan kreasi yang atraktif
Senin, 27 September 2016 kelompok A.1 melakukan pembelajaran kognitif dengan mengenalkan lambang bilangan 1-5 melalui media piring roti, dan jepitan jemuran. Setelah peserta didik mendengarkan penjelasan dan demonstrasi yang dilakukan guru, peserta didik mengimplementasikannya dengan langkah-langkah sbb:
- Peserta didik mengambil piring roti yang sudah bertuliskan angka 1-5 (memilih).
- Peserta didik mengambil jepit jemuran sesuai dengan jumlah angka yang tertera pada piring roti sambil mendengarkan perintah guru mengucapkan warna yang ditentukan.
Misalnya : angka 3 mengambil warna biru, angka 5 mengambil warna merah, dst.
Dalam pembelajaran mengenalkan angka sambil bermain sangat menarik sehingga peserta didik mudah mengerti.
Tujuan kegiatan tersebut bagi peserta didik adalah memiliki kecakapan dan kecerdasan dalam mengembangkan kemampuan kognitif. Dengan demikian terbangun nilai Competence yang diharapkan.
Teruslah bersemangat A.1!!!!
Red. Susilastari
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment